Media Informasi Pemberdayaan

Jumat, 10 Januari 2014

Banjir Robohkan Jembatan yang dibangun PNPM-MPd

Kunjungan Bupati Keelokasi Jembatan
PalitoPiaman-Masyarakat Korong Pinjauan Kenagarian Pilubang Kecamatan Sungai Limau bisa bernafas lega, pasalnya jembatan Gantung yaang didanai PNPM-MPd tahun anggaran 2013 yang roboh bulan Oktober yang lalu akan dibangun kembali dengan Biaya APBD Kabupaten Padang Pariaman

Robonya jembatan ini akibat Musim hujan sehingga luapan air yang begitu deras dar hulunya sehingga berakibat fatal dengan struktur Bangunan Jembatan Ungkap Suryadi selaku kader teknis Korong Pinjauan beliau juga menambahkan, jembatan ini adalah jembatan penghubung antara Dusun Padang Rumbio, Pinjauan Randah, Pinnjauan Tinggi dengan Dusun Sungai Rambah, Kubu dan Limpato

Jembatan Korong panijauan ini yang dilaksanakan oleh Program Nasional Pemberdayaan Masyrakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MPd) tahun anggaran 2013 ini Masih dalam Proses Pengerjaan dengan Progres kegiatan 95% , Namun pada  hari senin 6/1/13 hujan yang begitu deras mengakibatkan pondasi jembatan rusak. Walaupun masih dalam pengerjaan jembatan ini sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat pinjauan khususnya siswa-siswi  Madrasah , yang sebelumnya siswa-siswi  ini harus menyeberangi Sungai dan kalau Sungai deras Siswa-siswi harus libur tambah Alde Wira Utama selaku Manta ketua TPK Korong Paninjauan.

Seluruh masyarakat Korong Pinjauan terpaksa pasrah dengan bencana yang datang ini Harapanya Jembatan Bisa Mengenjot ekonomi  dan hubungan transpotasi tapi belom sempat dinikati sudah roboh kembali karena bencana tersebut, namun walaupun begitu masyrakat tidak putus asa dan mereka tidak mempermasalahkan robonya jembatan ini,dan berusaha mencari solusi untuk membangun jembatan tersebut,Masyarakat Korong pinjauan kenagarian Pilubang telah melaporkan musibah ini ke Pemerintahan Daerah dan  akhinya 7/1/14 Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni  datang ke lokasi melihat kondisi jembatan tersebut dan bupati Juga berjajnii akan secepatnya jembatan ini akan dibangun oleh Dinas PU melalui APBD kata Ali Mukhni  Selaku Bupati Padang Pariaman yang didampingi oleh Tri Suryadi (Mantan Wali Nagari Pilubang) dan ini juga membuktikan bahwa Bupati Padang pariaman komitmen dalam mensukseskan Program PNPM-MPd.

Masyarakat Korong pinjauan Nagari Pilubang bersyukur dengan adanya kebijakan dari kepala daerah , Bupati padang pariaman yang telah menjawab impian dan harapan mereka selama ini yakninya pembangunan jembatan Korong pinjaun ini yang mana telah direncanakan PNPM-MPd tersebut.(Darmaliza Jurnalis RBM Pd. Pariaman)